Events

Home Baking Demo with Chef Wilfred & Riri by Nirwana Lestari

May 31, 2014

Nirwana Lestari bersama dengan Chef Wilfred dan Chef Riri, Sabtu 31 Mei 2014 siang, memberikan demo membuat sajian kue atau dessert yang mudah dan simpel untuk para pengunjung Wine & Cheese Expo 2014 praktekan di rumah. Kesempatan kali ini Chef Wilfred dan Chef Riri memberikan resep dengan menggunakan bahan berupa produk Nirwana Lestari yang sudah tidak asing lagi, yaitu Tulip Compound Chocolate, selai Smuckers, dan selai JIF yang lezat. Tulip Compound Chocolate sendiri sudah terkenal dan sering digunakan dalam membuat berbagai hidangan kue coklat maupun digunakan sebagai hiasan atau garnish, Tulip itu sendiri juga dapat langsung dikonsumsi.

Berikut resep yang bisa Anda praktekan di rumah.

CAKE NASTAR

Bahan Cake:
75gr   Telur
15gr   Kuning telur
50gr   Gula pasir
4gr     Cake Emulsifier
5gr     Perisa susu
40gr   Terigu protein rendah
20gr   Maizena
3gr     Baking powder
50gr   Tulip White Compound
40gr   PL 240L
Bahan Filling:
340gr  Smucker's Pineapple
Bahan Crumble:
100gr  PL 240L
5gr      Perisa susu
50gr    Gula pasir
75gr    Terigu protein rendah
7,5gr   Susu bubuk full cream

Cara Membuat Crumble:

1. Kocok PL 240L, perisa susu, gula pasir hingga rata
2. Masukan terigu, susu bubuk, dengan kecepatan rendah hingga rata
3. Dinginkan dalam kulkas lalu parut kasar.

Cara Membuat Cake:

1. Kocok telur, kuning telurm, cake emulfisier, perisa susu, gula pasir,
    maizena, terigu, baking powder, hingga mengembang.
2. Masukan PL 240L yang telah dilelehkan bersama Tulip, aduk rata
3. Tuangkan ke loyang ukuran 30x40cm yang telah dilapisi kertas roti.
4. Panggang dengan suhu 180 C selama 20 menit.
5. Oleskan Smucker's Pineapple, lalu taburi crumble.
6. Panggang kembali 10 menit dengan suhu yang sama.
TULIP CHOCOLATE VERRINES

Bahan:
125gr  Tulip Dark Chocolate Compound
125gr  Tulip Milk Chocolate Compound
250gr  Whipping Cream

Cara Membuat:
1. Cincang kecil-kecil Tulip Dark Chocolate Compound dan
    Tulip Milk Chocolate Compound, masukan bersama-sama
    dalam wadah stainless kemudian lelehkan dengan cara di tim,
    lalu sisihkan.
    Masak 125gr whipping cream hingga hangat, segera tuangkan ke
    dalam coklat yang telah dilelehkan dan aduk hingga tercampur
    rata, biarkan dingin di suhu ruangan.
2. Kocok sisa 125gr whipping cream yang telah didinginkan terlebih
    dahulu dalam kulkas hingga mengembang, dan campurkan
    dengan adonan coklat hingga merata.
3. Tuangkan ke dalam gelas saji yang telah diisi dengan stroberi
    dan isi hingga 3/4 penuh, dinginkan dalam kulkas hingga
    mengeras kurang lebih 2 jam, beri taburan potongan biskuit dan
    buah segar dan potongan coklat sajikan.